Bypass FUP paket Unlimited Smartfren

Bypass FUP paket Unlimited Smartfren

Smartfren merupakan salah satu penyedia paket data internet di Indonesia. Paket yang ditawarkan beragam dengan keuntungan tertentu pada masing-masing paket. Salah satu jenis paket yang paling populer adalah paket internet unlimited 80 ribu. Paket ini terbilang cukup murah ditambah dengan nominal perpanjangan berlangganan untuk bulan berikutnya hanya 75 ribu saja.

Berbicara tentang unlimited, paket ini bisa dinikmati sampai mencapai penggunaan normal sebesar satu gigabyte dan akhirnya mencapai Fair Usage Policy (FUP) alias batas pemakaian wajar. Setelah itu kecepatan internet akan diturunkan sampai sekian kilobyte per detik. Sangat lambat namun setidaknya masih bisa masih bisa membuka aplikasi chatting seperti whatsapp, facebook messenger, facebook dan aplikasi lainnya. Serta kita masih bisa menikmati video youtube dengan kualitas video 240p.

Namun sepertinya tetap ada batasanya. Setelah beberapa lama kecepatan internet menurun lagi dan sangat-sangat lambat. Untuk memuat feed pada aplikasi facebook membutuhkan waktu yang cukup lama. Namun untuk chattingan dengan whatsapp dan plikasi chat lainnya masih bisa digunakan selama tidak mengirim file seperti foto apalagi video.

Untuk FUP pada paket smartfren ini akan direset pada hari berikutnya, tepatnya pukul 12.01 malam. Setelah itu batasan penggunaan paket akan kembali normal menjadi satu gigabyte. Oh iya, jangka waktu masa aktif paket ini sendiri tidak seperti yang ditawarkan provider internet lainnya, hanya 28 hari saja. Entah kenapa smartfren memanggas lama masa aktif paket-paketnya dan tidak lagi mengunakan sistem satu bulan atau 30 hari.

Kembali ke perihal FUP, tentunya sangat menjengkelkan jika kita masih membutuhkan koneksi transfer data yang cepat namun sudah mncapai batas pemakaian wajar. Bayangkan saja saat kita sedang mendownload film atau streaming tiba-tiba kecepatan internet menurun drastis. Otomatis aktifitas kita jadi terhenti dan untuk melanjutkannya harus menunggu sampai keesokan harinya.

Hal ini membuat tidak sedikit pemakai paket dari smartfren ini mencari cara bagaimana cara bypass fup paket smartfren. Bypass di sini maksud melewati fup sehingga koneksi akan kemabli normal tanpa harus menunggu sampai keesokan harinya. Trik sejenis ini jika berhasil pastinya ilegal dan bisa saja koneksi internet kita malah diblok oleh provider yang bersangkutan.

Apakah cara bypass fup paket unlimited smartfren ini bisa dilakukan? Dalam beberapa blog dibahas cara melakukan bypass ini. Caranya cukup sederhana yaitu dengan mengganti Access Point Name (APN) yang digunakan dengan APN terntentu.

Lalu apakah trik tersebut berhasil? Jawabannya adalah tidak. Saya sudah mempraktekkan trik tersebut dan ridak membuahkan hasil sama sekali, kecepatan tetap lelet bak kura-kura. Jadi sebaiknya kalian tidak usah buang-buang waktu setting APN ini dan itu.

Jika kalian tidak tahan dengan kecepatan internet yang lambat setelah fup ini, kalian bisa mencoba hal di bawah ini:

  1. Membeli paket add on berupa paket booster. Harga paket ini adalah 10 ribu dengan batas kuota 500 megabyte per hari dengan lama paket 7 hari.
  2. Mengganti paket dengan paket lain yang tidak memerlukan batasan kuota harian.
  3. Menunggu sampai keesokan harinya sampai paket kembali normal

Dua poin terakhir di atas sebenarnya tidak berguna tapi yah hitung-hitung buat menambah daftar saja, haha.

Comments

Disqus